Apa syarat yang dibutuhkan agar dapat diterima sebagai penerima BPPS dan BPPS on going?
Syarat yang harus dipenuhi bagi yang ingin mengajukan Beasiswa BPPS;
- Bekerja sebagai staf pengajar (dosen) tetap di perguruan tinggi negeri atau swasta.
- Memiliki NIP bagi yang PNS dan memiliki NIK bagi staf pengajar non PNS
- Mengisi dan melengkapi formulir yang telah disediakan oleh SPs-IPB termasuk formulir F dan G
- Fotocopy status kepegawaian sebagai staf pengajar (dosen) PTN/PTS (kartu Pegawai, SK Pengangkatan Terakhir atau SK Yayasan) wajib dilampirkan, bagi staf pengajar (dosen) dari PTS SK dikeluarkan oleh kopertis.
- Bagi yang mengajukan BPPS on going, selain syarat-syarat diatas juga melampirkan transkrip nilai di semester terakhir. Persyaratan dimasukan kedalam amplop coklat dan dibagian depan dituliskan BPPS on going.