Poke-Plant Go!

Kenalkan Biodiversitas Tumbuhan, Mahasiswa IPB Ciptakan Aplikasi Poke-Plant Go!

Seringkali kita tidak mengenali tumbuhan di sekitar kita sehingga banyak tumbuhan belum optimal dimanfaatkan, ataupun ada pula dampak negatif tumbuhan yang kurang diketahui oleh masyakarat mengenai bahaya apabila dikonsumsi. Pengetahuan agar tumbuhan dapat dimanfaatkan secara optimal dan menumbuhkan kepedulian terhadap lingkungan, membuat Aditya Ikhsan Maulana mahasiswa Biologi Institut Pertanian Bogor (IPB) bersama empat rekan sejurusannya yaitu Saefa Nur A, Arieh Mountara, Raudya Tuzzahra R dan Meilisa Dwi Nurdiyanti menciptakan sebuah inovasi kegiatan berjudul Poke-Plant Go! (program edukasi pengenalan biodiversitas tumbuhan) sebagai upaya menciptakan generasi “Melek” sekitar.

Kegiatan yang diusung Adit bersama tim ini berlangsung selama 5 bulan. Bulan pertama dilakukan persiapan dan observasi serta pemetaan tumbuhan, pada bulan 2 dilakukan pembukaan program bersama dengan kepala sekolah, guru-guru, serta siswa yang akan terlibat dalam program ini. Kegiatan berikutnya adalah “Poke Hunt” yaitu kegiatan berkeliling mencari dan mengidentifikasi tumbuhan sekitar dengan menggunakan peta persebaran dan buku Pokelog selama dua bulan selanjutnya.

Kegiatan selanjutnya adalah “Gym Fight”, yaitu metode untuk menguji pengetahuan siswa akan tumbuhan yang telah mereka temui saat Poke Hunt. Gym fight dimainkan dua pihak yaitu siswa dan pihak anggota PKM-M atau guru pendamping. Terakhir adalah Poke Ask Question (PAQ) yaitu suatu sarana untuk menjawab pertanyaan siswa.

“Program Poke-Plant Go! adalah solusi untuk mengatasi rendahnya kesadaran dan minat siswa untuk mempelajari keberagaman tumbuhan sekitar. Keberlanjutan dari program ini dengan adanya pengkaderan kepada guru ataupun siswa yang akan melanjutkan program ini.

Baca selengkapnya